Postingan

Cik Ujang Soroti Rekrutmen PPK dan PPS Pilkada Lahat 2024

Gambar
Lahat, Lubai Aktual  - Mantan Bupati Lahat, H. Cik Ujang, S.H., mengungkapkan kekhawatirannya terhadap proses rekrutmen anggota Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) dan Panitia Pemungutan Suara (PPS) dalam Pilkada Lahat 2024 yang dilakukan oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) Lahat. Saat wawancara dengan awak media, Cik Ujang menyoroti indikasi bahwa proses rekrutmen tersebut dapat mengarah pada ketidak kondusifan Pilkada. Ia menyebutkan adanya kecurigaan terkait pemindahan domisili sejumlah warga dari Kabupaten Empat Lawang ke Lahat, yang diduga dilakukan dengan bantuan langsung dari pihak terkait di kabupaten tetangga tersebut. "Terdapat laporan bahwa 32 orang yang baru saja mengurus pemindahan domisili ini diduga akan diangkat sebagai Ketua PPK Pilkada Lahat," ungkap H. Cik Ujang pada Jumat, 26 April 2024. Menyikapi hal tersebut, H. Cik Ujang menegaskan pentingnya partisipasi putra-putri terbaik Lahat dalam proses pemilihan anggota PPK Pilkada Lahat. Ia menekankan bahwa kehadiran

53 KPM di Desa Sumber Asri Terima BLT DD Tahap II

Gambar
Muara Enim, Lubai Aktual  – Pemerintah Desa Sumber Asri, Kecamatan Lubai Ulu, Kabupaten Muara Enim, melaksanakan penyaluran Bantuan Langsung Tunai (BLT-DD) kepada 53 Keluarga Penerima Manfaat (KPM), Sabtu (17/6/2023). Kegiatan berlangsung di kantor desa Sumber Asri dan dipimpin langsung oleh Kepala Desa setempat. Acara tersebut dihadiri oleh perangkat desa Sumber Asri, TRIPIKA, serta seluruh KPM. Dalam penyaluran tahap kedua BLT-DD di Sumber Asri, setiap KPM menerima bantuan sebesar Rp. 900.000 untuk tiga bulan (April, Mei, dan Juni 2023). Kepala Desa Sumber Asri, Wahyudi Harso, menjelaskan bahwa pemerintah desa masih akan melanjutkan penyaluran BLT-DD selama enam bulan ke depan, yaitu dari bulan Juli hingga Desember 2023. Kepala Desa Sumber Asri, Wahyudi mengingatkan para KPM agar menggunakan bantuan ini dengan bijak untuk memenuhi kebutuhan pokok sehari-hari. Ia menekankan pentingnya menghindari pengeluaran yang tidak penting dan mengutamakan kebutuhan primer. “Mengingat bantuan ini

Pemdes Sumber Mulya Salurkan BLT DD Tahap II kepada 72 KPM

Gambar
Muara Enim, Lubai Aktual  – Pemerintah Desa (Pemdes) Sumber Mulya menyalurkan Bantuan Langsung Tunai (BLT) Dana Desa Tahap II untuk bulan April, Mei, dan Juni tahun 2023, Kamis (16/6/2023). Acara penyaluran berlangsung di Kantor Desa Sumber Mulya pada dan dihadiri oleh Kepala Desa Sumber Mulya, Parlindungan Lubis, beserta perangkat desa. Sebanyak 72 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) telah menerima bantuan dalam program BLT-DD ini. Masing-masing KPM menerima bantuan sebesar Rp.900.000. Dalam kegiatan penyaluran tersebut, Kepala Desa Sumber Mulya, Parlindungan Lubis, memberikan arahan dan sosialisasi kepada KPM penerima BLT-DD. Lubis menekankan pentingnya memanfaatkan bantuan yang diterima dengan baik, sambil mewanti-wanti agar KPM tidak mengajukan bantuan lain yang bersumber dari Pemerintah. Lubis juga mengingatkan KPM untuk secara rutin mengunjungi Posyandu Lansia dan Posbindu di kantor desa. Penyaluran BLT-DD tahap II tahun 2023 ini diawasi langsung oleh Tim Monitoring Kecamatan Lubai U

Liga Persahabatan Persipra Pemkot Prabumulih VS Karang Agung FC, Ridho Yahya Cetak 3 Goal

Gambar
Muara Enim, Lubai Aktual  – Berlangsung di lapangan sepakbola desa Karang Agung, Kepala Desa Karang Agung, Bayu Virmansyah bersama Karang Agung FC melakukan pertandingan persahabatan melawan Walikota Prabumulih, Ir. H. Ridho Yahya, M.M., yang turut memperkuat Persipra Pemkot Prabumulih, Kamis (08/06/2023). Kehadiran Walikota Prabumulih ini menjadikan permainan lebih seru dan menarik. Ridho yang bermain sebagai striker menjadi pusat perhatian para penonton yang menyaksikan pertandingan ini. Bahkan setelah pertandingan berakhir, tidak sedikit warga yang meminta untuk foto bersama dan dilayani dengan sabar oleh Ridho. Ridho Yahya sangat berterimakasih atas terselenggaranya acara ini. Menurutnya, sepakbola bukan hanya sekedar olahraga yang menyehatkan badan, tapi juga bisa menjalin silaturahim. “Kita sangat prihatin dengan kondisi saat ini, banyak lapangan sepakbola yang sudah digusur menjadi gedung atau perumahan. Bahkan di desa-desa sekarang justru lebih banyak yang membuat lapangan futs

Pemdes Pagar Dewa Salurkan Program Bantuan Pangan Tahap II Tahun 2023

Gambar
Muara Enim, Lubai Aktual  – Bertempat di kantor Desa Pagar Dewa, dilaksanakan kegiatan penyaluran Program Bantuan Pangan tahap II Tahun 2023 kepada 140 KPM. Kegiatan tersebut diselenggarakan oleh pemerintah Desa Pagar Dewa, Kecamatan Lubai Ulu, Kabupaten Muara Enim – Sumsel, Selasa (06/06/2023). Program pembagian cadangan beras ini merupakan bantuan sosial dari pemerintah dalam upaya untuk mengurangi beban pengeluaran masyarakat penerima manfaat dan menjadi bagian langkah konkrit dari upaya menjaga stabilitas harga bahan pangan kebutuhan pokok masyarakat. Hadir dalam kegiatan tersebut Sekretaris Desa Erik Priyatno, Kasi Kesra M.Rizal, Kaur Keuangan Edi Haryanto, A.Md., Kasi Pemerintahan Cindy Destriana Putri, Kasi Pelayanan Ribaldi, operator desa, kepala dusun, dan warga penerima bansos tahap II. Sekretaris Desa Pagar Dewa, Erik Priyatno berharap program ini dapat memberikan dampak yang signifikan bagi KPM. Dengan adanya program bantuan pangan ini, kami berharap dapat memberikan bantua

Tingkatkan Infrastruktur: Kades Sumber Mulya Ajak Warga Gotong Royong Cor Jalan

Gambar
Muara Enim, Lubai Aktual  – Kepala Desa Sumber Mulya, Parlindungan Lubis mengajak warga desa bergotong royong melakukan pengecoran jalan desa. Kegiatan ini dilakukan sebagai upaya meningkatkan infrastruktur dan memberikan akses yang lebih baik di desa Sumber Mulya, Senin (05/06/2023). Dalam kegiatan tersebut, Kepala Desa Sumber Mulya mengungkapkan rasa terima kasihnya kepada PT. SMJ yang telah turut serta dalam membantu dengan memberikan material yang diperlukan. “Saya banyak ucapkan terima kasih kepada PT. SMJ yang telah turut serta membantu dalam bentuk material. Semoga jalan yang kita bangun ini dapat memberikan dampak positif bagi seluruh masyarakat,” ujarnya. Selain itu, Lubis juga mengajak masyarakat dan perangkat desa untuk turut terlibat secara langsung dalam kegiatan gotong royong ini. Dalam upaya membangun desa yang lebih baik, keterlibatan semua pihak sangatlah penting. Parlindungan Lubis juga menambahkan ucapan terima kasih kepada seluruh masyarakat yang turut berpartisipas

Dampingi Perangkat Desa Yang Dipecat Saat Mediasi, Ketua WGAB Sumsel: “Bayarkan Tunjangan Dan Kembalikan Jabatan”

Gambar
Ogan Ilir, Lubai Aktual – Bertempat di Kantor Camat Rambang Kuang, “mantan” Perangkat Desa dan Kepala Desa Beringin Dalam melakukan mediasi terkait pemberhentian perangkat desa, Rabu (17/05/2023). Selain kedua belah pihak, tampak hadir dalam acara tersebut Camat Rambang Kuang Ariyadi, S.P., M.Si., didampingi Sekretaris Camat Hermawan dan dua orang staff kecamatan, Ketua DPD LSM WGAB Sumsel, dan awak media. Didampingi Ketua WGAB Sumsel, Untung Suryadi mantan Kadus 2 (Dua) menyampaikan keluhannya terhadap pemberhentian dirinya sebagai perangkat desa yang menurutnya tidak sesui dengan aturan dan perundang-undangan yang berlaku. “Di surat pemecatan kami tertulis tanggal 17 Januari 2023, hari yang sama dengan surat rekomendasi dari Camat, tapi surat pemecatan baru diberikan ke kami pada April 2023. Kenapa rekom Camat harus ditahan sampai berbulan-bulan kalau memang sudah ada sebelumnya,” kata Untung. “Dasar pemberhentiannya pun tidak sesuai dengan Pasal 5 ayat 3 huruf (a, b, c, d, dan e) p